Sabtu, 05 Januari 2013

Ratusan warga kragan dan sluke mendonorkan darah

Kragan-Sekira seratus orang dari Kecamatan Kragan dan Sluke kemarin terlihat antusias mendonorkan darah di Puskesmas Kragan II melalui PMI Cabang Rembang untuk disalurkan kepada warga yang membutuhkan.


Kegiatan dikuti para guru MA Nahjatus Sholihin Pandangan Wetan, warga Desa Sumurpule, Sumurtawang, Sendangmulyo, Terjan, Sudan dan Woro dari Kecamatan Kragan serta warga Labuhan Kidul dari Kecamatan Sluke.


Koordinator relawan Mata Hati, Bambang Utomo menjelaskan, langkah ini diselenggarakan menindaklanjuti adanya keluhan dari masyarakat terkait kekurangan stok darah di PMI Cabang Rembang, padahal mereka membutuhkan dalam waktu segera dan secepatnya. Langkah ini disikapi yayasan dengan menyelenggarakan donor darah Ditambahkan, dari Kegiatan donor darah ini ternyata disambut baik oleh warga, dan setelah dikoordinasikan dengan PMI Ranting Kragan,


Terpisah Kepala PMI Ranting Kragan, Bambang Sughiarto menjelaskan, Meski gerakan masaal donor darah di luar jadwal, pihaknya menyambut gembira dan sangat merasa berterima kasih, karena hasilnya justru menambah stok darah di PMI Cabang Rembang, khususnya menghindari adanya kelangkaan saat warga membutuhkan.


Sementara itu tokoh masyarakat Kecamatan Kragan, Noor Hasan anggota DPRD Rembang ini juga ikut berpartisipasi aktif mendonorkan darahnya. (heru )

0 komentar:

Posting Komentar